Cara Menghilangkan Jerawat Punggung Secara Alami

Cara Menghilangkan Jerawat Punggung Secara Alami? Bagaimana Cara Menghilangkan Jerawat Punggung Menggunakan Bahan Alami? Apa saja bahan alami yang dapat menghilangkan jerawat punggung?

Jerawat adalah masalah kulit paling tidak disukai oleh kebanyakan wanita. Tahukan kamu? Banyak wanita jengkel karena jerawat yang tidak tumbuh di wajah melainkan tumbuh di punggung. Jerawat yang tumbuh di punggung bisa karena hormon maupun karena lemak yang dikeluarkan oleh tubuh. Hal yang paling menganggu adalah ketika menggunakan dress terbuka di bagian punggung namun punggung kita banyak jerawatnya. Sangat mengganggu pemandangan dan memalukan.

Baca juga :
Download Aplikasi Android Global Corona
Download Aplikasi Android Corona Nasional

Sama seperti kulit wajah, kulit punggung dapat berjerawat. Bisa jadi jerawat dipunggung tersebut dikarenakan minyak dan sel kulit mati. Minyak dan sel kulit mati menyumbat pori – pori. Tenang saja girls, ada beberapa cara menghilangkan jerawat di punggung menggunakan bahan alami. Berikut ini cara – caranya :

1) Garam

Siapa yang tidak mengenal bumbu dapur satu ini? Semuanya pasti pernah merasakannya didalam masakan. Garam ternyata adalah bersifat antibakteri dan dipercaya dapat membunuh bakteri penyebab jerawat. Cara penggunaannya sangat mudah. Larutkan 3 sendok makan garam ke satu gelas air putih bersih lalu usapkan air garam ke punggung atau semprotkan (lebih baik).

2) Cuka Apel

Cuka Apel terkenal dengan manfaatnya untuk kecantikan dan kesehatan. Ada beberapa orang yang menggunakan cuka apel untuk keperluan diet, ada pula yang menggunakannya untuk mengatasi masalah wajah. Cara menggunakan cuka apel untuk menghilangkan jerawat punggung sangatlah muda. Caranya oleskan cuka apel ke punggung yang berjerawat menggunakan kapas atau tisu, bisa juga pakai cotton bud. Diamkan 8 – 15 menit lalu bilas dengan air bersih. Kemudian pakailah pelembab di punggung.

3) Tomat

Tomat adalah sayuran favorit anak kecil yang baru saja belajar makan sayur. Tomat memiliki kandungan yang menakjubkan. Untuk menghilangkan jerawat punggung menggunakan tomat caranya cukup mudah. Potong – potong buah tomat yang masih sehat, lalu tempelkan potongan – potongan tomat ke bagian yang berjerawat. Diamkan selama 10 menit lalu bersihkan punggung.

4) Tea Tree Oil

Tea Tree oil sering digunakan sebagai bahan – bahan kosmetik penghilang masalah jerawat. Tea Tree oil bersifat antiseptik dan antiinflamasi yang mana dapat membunuh bakteri penyebab jerawat. Untuk menghilangkan jerawat punggung menggunakan tea tree oil sangat mudah. Caranya oleskan tea tree oil ke bagian punggung yang berjerawat.

5) Lemon

Lemon sering digunakan sebagai bahan kosmetik perawatan wajah. Selain dapat mengobati jerawat, lemon juga dapat mengangkat sel kulit mati. Caranya cukup mudah, oleskan air perasan lemon ke punggung yang berjerawat. Tunggu 10 – 15 menit lalu bersihkan punggung. Namun pengguna lemon untuk kulit sensitif tidak dianjurkan.

Baca juga : Manfaat – Manfaat Emas (Logam Mulia Yang Sudah Dipakai Manusia Sejak Zaman Dahulu)

Sekian, terimakasih, dan semoga bermanfaat:)