Lapisan – Lapisan Tanah (Sesuai Horizon)

Lapisan – Lapisan Tanah (Sesuai Horizon)? Apa saja nama lapisan lapisannya? Seperti apa lapisan – lapisan tanahnya? Mari simak berikut ini.

Menurut wikipedia, tanah adalah bagian kerak bumi yang tersusun dari bahan-bahan organik dan hampir semua mineral. Panah sangat berperan penting bagi kehidupan manusia karena sangat berperan penting bagi kehidupan manusia karena hampir semua bahan makanan berasal dari tanah seperti tumbuhan dan air. Tanah memiliki lapisan nya sendiri yang dibagi menjadi 6 bagian sesuai horizonnya. Lapisan tanah adalah susunan yang bertingkat dan secara spesifik dapat dibedakan menjadi biologis, geologi, dan kimia.

Di bawah ini 6 lapisan tanah sesuai horizon (O, A, B, C, R) :

1) Horizon O                                   

Awal dari lapisan tanah sesuai horizon adalah horizon O. Lapisan teratas ini banyak mengandung bahan organik hasil dari pelapukan. Selain itu horizon O juga hanya mengandung humus. Bagian lapisan tanah yang satu ini memiliki bagian-bagian yang masih utuh dan beberapa terdekomposisi. Horizon O pada dasarnya dibagi menjadi dua yaitu, horizon O1 dan O2. Horizon O1 terbentuk dari sisa-sisa tanaman dan pada permukaannya masih terlihat daun-daun yang sudah gugur dan sisa-sisa organik yang belum terurai dengan sempurna. Sedangkan horizon O2 berada di bawah O1. Horizon O2 terbentuk dari sisa-sisa jasad bagian tanaman yang sudah mengalami pelapukan lanjutan.

2) Horizon A

Letaknya di bawah lapisan horizon O. Penampakannya terdapat benih-benih tanaman dan akar-akar tumbuhan. Lapisan ini terdiri dari humus dan campuran partikel mineral sehingga memiliki warna yang gelap. Horizon A bagi menjadi tiga yaitu A1, A2, A3. Horizon A1 memiliki ciri berwarna kelam yang berasal dari percampuran antara bahan organik dan mineral. Horizon A2 dikenal sebagai eluviasi, di mana lapisan ini mengalami pencucian. Warna dari lapisan ini adalah pucat ataupun terang. Horizon A3 adalah urusan peralihan warnanya hampir mirip dengan horison A2.

Baca juga : Tutorial Membuat Website Gratis Tanpa Koding Menggunakan 8b Website Builder

3) Horizon E

Sama seperti horizon A, horizon E juga merupakan tempat pencucian (eluviasi). Horizon E memiliki penampakan yang mirip dengan A2 yaitu, berwarna terang. Lapisan tanah satu ini berpasir sedikit mengandung mineral dan tanah liat. Horizon E merupakan horizon yang sudah mengalami proses pencucian (eluviasi). Karena kadar pasir, debu kuarsa, dan mineral resistant yang tinggi warna horizon satu ini berwarna agak terang.

4) Horizon B

Lapisan tanah yang satu ini merupakan zona terjadinya penimbunan. Ciri-ciri dari tanah ini adalah adanya konsentrasi residu debu kuarsa dan lempung pada tanah karena hasil pelarut and karbonat dan garam garam lainnya. Horizon B dibagi menjadi tiga yaitu, B1, B2, B3. Horizon B1 terletak dekat dengan lapisan horizon A yang menyebabkan penampakannya hampir sama dengan horizon A2 maupun A3. Horizon B2 memiliki ciri paling mencolok dari semua lapisan horizon B. Ciri khas nya adalah warnanya yang paling kelam diantara 3 lapisan horizon B. Horizon B3 sama seperti lapisan horizon A3 yaitu horizon peralihan.

5) Horizon C

Horizon yang satu ini agak unik. Penyusunnya yang masih berupa batuan keras dan belum terjadi perubahan fisik menyebabkan lapisan tanah ini tidak bisa ditembus oleh akar-akar tanaman. Selain itu kandungan bahan organik pada horizon C sangat sedikit.

6) Horizon R

Lapisan tanah horizon R adalah lapisan tanah yang terdalam yang masih terbentuk batuan induk yang sangat keras. Horison R tidak memiliki aktivitas organik sama sekali di dalamnya. Lapisan ini belum sama sekali mengalami pelapukan. Ciri utama dari horizon air adalah sifat yang keras, kompak, dan tersementasi dari batuan dasar. Oleh karena itu, untuk menggali lapisan tanah ini butuh alat yang pas.

Baca juga : Tutorial Membuat Website Gratis Tanpa Koding Menggunakan 8b Website Builder

*Diambil dari banyak sumber

Leave a Comment