Menghadiri Coinfest Asia 2024 Bali bersama Tim Litewallet

Pada bulan Agustus lalu saya mendapatkan pengalaman, yaitu menghadiri Coinfest Asia 2024 Bali bersama Tim Litewallet. Tim kami berasal dari berbagai negara. Pengalaman ini sangat berarti bagi saya. Terimakasih untuk tim Litewallet dan Kerry Washington, General Manager kami atas kesempatan ini. Tujuan kami mendatangi acara ini untuk mengedukasi orang – orang mengenai Blockchain, Kripto, Litecoin, dan Litewallet.

Litewallet merupakan dompet khusus Litecoin resmi dari Litecoin Foundation. Dompet ini sangat mudah untuk digunakan. Baik untuk pemula, maupun para suhu kripto. Jika Anda menyukai hal yang sederhana dan nyaman, Litewallet cocok untukmu.

Saya akan bercerita banyak hal luar biasa dalam pengalaman ini. Saya berasal dari pulau Jawa. Acara Coinfest Asia 2024 diadakan di Canggu, Bali. Tentunya saya harus menyebrang pulau. Saya bertanya pada bos saya, Kerry Washington untuk mengajak Mama saya untuk menemani saya. Dia mengizinkannya.

Pada tanggal 20, saya berangkat ke pulau Bali bersama Mama. Awalnya kami bingung akan naik apa kesana. Tetapi, Puji Tuhan ada agen travel yang bisa membawa kami dengan selamat sampai tujuan di Denpasar. Acaranya dimulai dari tanggal 22 – 23 Agustus 2024. Kami memilih untuk menginap di Harris Hotel & Residences Sunset Road di Denpasar selama sehari sebelum ke Canggu.

Menghadiri Coinfest Asia 2024 Bali bersama Tim Litewallet
Lukisan Indah di Hotel Harris

 

 

 

Menghadiri Coinfest Asia 2024 Bali bersama Tim Litewallet
Saya duduk didepan kolam renang Hotel Harris

Keesokan harinya, kami berangkat ke Canggu dan bertemu Bos saya, Kerry Washington. Saya sangat bahagia. Ini adalah pertama kalinya kami bertemu setelah satu tahun bekerja secara remote. Dia sangatlah baik dan rendah hati. Semua tim menginap di Citadines Berawa Beach selama 3 hari dari tanggal 21 hingga 24.

Pada malam hari tanggal 21, kami semua ditraktir dinner oleh Bos. Disana kami bertemu dua perempuan Bali yang sangat cantik. Kami membuat kerja sama dengan mereka. Mereka berdua akan menjadi promotor kami di acara besok. Tentunya, keduanya diberikan edukasi terlebih dahulu untuk besok.

Bolpoin dan Sticker yang kami bagikan, cantik

Keesokan harinya, pada tanggal 22 Agustus 2024, kami datang ke acaranya yang terletak di Nuanu City. Tujuan kami saat itu adalah mengenalkan Litewallet pada orang – orang, memberikan bolpoin dan stiker gratis untuk mereka. Serta mendapatkan pengikut instagram yang baru. Saya bertemu banyak orang hebat disana. Mereka juga menjelaskan proyek mereka.

Untuk hari kedua, kami melakukan hal yang mirip. Tetapi, kami lebih menargetkan orang lokal untuk adaptasi yang lebih banyak di Indonesia. Kami bertemu anak – anak kuliah berseragam kuning lalu mengedukasi mereka. Kami datang pada anak muda Indonesia dan mengedukasi mereka. Rasanya, saya sangat bahagia walau penyakit maag saya kambuh. Ratusan bolpoin dan Stiker telah dibagikan. Kami juga mendapatkan banyak pengikut baru di Instagram. Hari kedua ini spesial karena saya diwawancarai secara resmi sebagai Tim Litewallet.

Tanggal 24 Agustus adalah waktu kami pulang. Mama dan saya menaiki taksi terlebih dahulu ke Denpasar. Setelah itu, bapak agen travel datang menjemput kami di Denpasar. Lalu kami pulang. Pada saat perjalanan pulang, tidak disangka semua penumpang mendapatkan makan gratis dari agen travel. Total perjalanan sekitar 6 jam hingga sampai rumah. Kami sampai dirumah dengan selamat. Puji Tuhan.

Sekian cerita pengalaman Menghadiri Coinfest Asia 2024 Bali bersama Tim Litewallet, terimakasih, semoga bermanfaat:)

Baca juga: Apa Itu Blockchain Litecoin? Mengenal Blockchain Litecoin